Selasa, 09 Oktober 2012

Jenis-Jenis Program Affiliate Marketing

Bisnis online membuka peluang tak bertepi kepada semua orang untuk menjadi bagian di dalamnya. Salah salah bentuk internet marketing atau pemasaran melalui internet adalah affiliate marketing. Secara sederhana, affiliate marketing dapat dipahami sebagai sebuah cara memperoleh penghasilan dari internet melalui kerja sama antara affiliate merchant (pemilik produk) dan affiliate marketer (orang yang menjual produk milik affiliate merchant). Ada beberapa jenis program ffiliate marketing, antara lain sebagai berikut.
  1. Pay-Per-Sale Affiliate Program (PPSa)
Pada program affiliate marketing jenis ini, seorang affiliate marketer akan mendapatkan komisi setiap kali ada konsumen yang membeli produk atau jasa melalui affiliate link-nya. Affiliate link atau link afiliasi adalah link milik seorang affiliate marketer yang diberikan oleh pemilik produk. Affiliate link digunakan supaya konsumen membeli produk atas rekomendasi affiliate marketer sehingga ia mendapatkan komisi.
  1. Pay-Per-Click Affiliate Program (PPC)
Pada Pay-Per-Click Affiliate Program (PPC), seorang affiliate marketer akan
mendapatkan bayaran setiap kali sebuah link iklan di situs atau blognya diklik
oleh pengunjung. Yang akan membayar adalah pihak pemilik link iklan tersebut.
  1. Pay-Per-Search Affiliate program (PPSe)
Program ini mirip dengan pay-per-click. Perbedaannya adalah pada program pay-per-search ini, seorang affiliate marketer akan mendapatkan bayaran ketika ada pengunjung yang mencari informasi melalui “search box” khusus yang ditempatkan di situs atau blognya. Kemudian, pengunjung mengklik salah satu link dari hasil pencariannya tersebut.
  1. Pay-Per-Lead Affiliate Program (PPL)
Melalui program ini, seorang affiliate marketer akan mendapatkan pembayaran flat setiap kali berhasil membawa prospek (leads) dengan kualifikasi tertentu ke situs affiliate merchant melalui affiliate link miliknya. Affiliate merchant-lah yang memutuskan apakah leads yang dibawa oleh seorang affiliate maketer memenuhi kualifikasi atau tidak.
  1.  Recurring Affiliate Program
Dalam program recurring ini, seorang affiliate marketer akan mendapatkan komisi dari affiliate merchant secara berkala. Program ini biasanya ditawarkan kepada orang berlangganan suatu jasa dan layanan bulanan. Misalnya, setiap pembelian keanggotaan dihargai Rp 50.000,- per orang setiap bulan. Jika seorang affililiate marketer berhasil menjual 30 keanggotaan, ia akan memperoleh 1,5 juta per bulan.